2nd Anniversary of 1000Foundation, Meriah Walaupun Terlihat Sederhana

10:50 PM

2ndAnniversary of 1000Foundation, Meriah Walau Terlihat Sederhana, Minggu 11 Oktober 2015 berlangsung petjah dan semarak. Acara ini mengundang sekitar 100-an orang anak tidak mampu dari Sekolah Pintar Bagan, Percut Sei Tuan, Medan. Selain itu 1000Foundation juga mengundang para donator dan beberapa komunitas yang berada di Kota Medan, diantaranya Blogger Medan (Blog M), Turun Tangan Medan, 1000Guru, Odoj, dan lainnya.

Alhamdulillah, aku bisa bergabung di acara ultahnya 1000Foundation ini, walaupun tidak dari awal acara. Acara 2nd anniversary of 1000Foundation ini di gelar di Museum Negeri Sumatera Utara. Sebuah museum yang menampilkan banyak banget benda peninggalan zaman dulu khususnya daerah Medan dan Sumatera Utara. Bagi pendatang seperti aku, Museum Negeri Sumatera Utara ini memberikan beberapa informasi mengenai Medan dan Sumatera Utara. Kebudayaan, para pendatang, baju-baju adat, rumah-rumah adat dan lain-lain. Yang pasti seru bagi penyuka museum seperti aku.
2nd Anniversary of 1000Foundation, Meriah Walaupun Terlihat Sederhana
Berfoto di depan lemari kaca yang menampilkan beberapa macam pakaian adat Suku Batak
Acara 2nd anniversary of 1000Foundation ini dilakasanakan dari pukul enam pagi, yaitu di mulai dengan acara penjemputan anak-anak dari Sekolah Pintar Bagan, Percut Sei Tuan. Anak-anak ini akan akan mengunjungi beberapa tempat eduwisata yang berada di Kota Medan. Tempat-tempat tersebut yaitu Tempat Penangkaran Buaya, Asam Kumbang dan Rahmat Gallery Museum yang menyimpan banyak hewan yang diawetkan.

Bagi donator dan komunitas yang ingin ikut serta berwisata edukasi bersama anak-anak harus sudah siap menunggu di Lapangan Merdeka jam tujuh pagi. Hmm, untuk wisata edukasi  aku nggak bisa ikut, bukan berarti nggak bisa bangun pagi tapi, karena harus menjalani peran sebagai Cinderella Part 1. Akhirnya aku memilih ikut jam dua siang, di acara puncaknya di Museum Negeri Sumatera Utara.

Sekitar jam dua siang anak-anak tiba dari wisata edukasinya, dan langsung disambut oleh Tarian Persembahan dari komunitas tari etnik di Kota Medan ( hadeuh sayah lupa nama komunitasnya) . Setelah itu berkeliling museum dengan ditemani oleh pengurus museum. Melihat tingkah laku dan senyum mereka, entah kenapa senang banget. Jadi teringat masa kecil dulu, hehehe

2nd Anniversary of 1000Foundation, Meriah Walaupun Terlihat Sederhana
Anak-anak sedang berbaris sebelum masuk ke dalam Museum Negeri Sumatera Utara
2nd Anniversary of 1000Foundation, Meriah Walaupun Terlihat Sederhana
Are you ready, Kids?
2nd Anniversary of 1000Foundation, Meriah Walaupun Terlihat Sederhana
Ada tarian penyambutan juga loh
Acara puncak seruuuu, menurut aku acaranya sederhana tapi tertata rapi dan akrab. Akrab antara anak-anak, pengurus 1000Foundation, donator dan komunitas.  Buktinya kami menari bersama. Oh, iya kita juga di hibur oleh New Kahfi Medan, dengan lagu-lagu yang hits yang di-cover secara merdu oleh mereka. Sekedar info aja, kalau New Kahfi Medan ini menyanyikan salah satu lagu untuk Film Tausyiah Cinta, yang segera tayang di bioskop. (Insha Allah, nonton. Kamu?)

Ternyata tidak sulit yah untuk beramal dan berbagi dengan orang lain, buktinya seribu rupiah yang biasa kamu coret-coret ataupun tidak kamu lihat ketika menemukannya tergeletak di jalanan. Yupp, seribu rupiah kamu berharga bagi mereka.

2nd Anniversary of 1000Foundation, Meriah Walaupun Terlihat Sederhana
Melihat benda-benda museum sambil mendengarkan penjelasan dari Ibu Pengurus Museum
Bagi teman-teman yang ingin ikut bergabung menjadi donator dan mau membentuk senyum mereka, harus banget sign up di 1000foundation.org. 1000 rupiah mungkin tidak terlalu berharga, tapi bagi mereka 1000 rupiah kamu, bisa bermanfaat.

Sekadar info aja, nih  bagi yang mau tau apa itu 1000Foundation, aku jelasin yah!  1000Foundation atau Yayasan Seribu adalah sebuah yayasan yang fokus terhadap pendidikan anak-anak yatim dan dhuafa. Disebut 1000Foundation karena yayasan ini memberlakukan setiap anggota atau relawan untuk mengumpulkan dana sebesar Rp 1.000,- / hari dan dikumpulkan setiap bulan menjadi Rp 30.000,- minimalnya dan tentu saja boleh memberi lebih. Hmm, info lebih mendalam teman-teman boleh membuka web-nya di 1000Foundation.org


Selamat ulang tahun 1000Foundation, semoga selalu bisa membantu pendidikan anak-anak Indonesia. Jangan pernah letih ataupun menyerah untuk membentuk senyuman manis dari anak-anak itu! 

Terima kasih telah mampir dan membaca tulisanku teman-teman, mengenai kemeriahan di  2nd anniversary of 1000Foundation. 

Salam,

Rinrin

You Might Also Like

10 comments

  1. paling seneng kalau liat kawan-kawan mau peduli ke sesama. selamat ulang tahun 1000foundation, semoga selalu diberi kemudahan dalam menyebarkan kebaikan.
    eh kak rin cantik banget #gagalfokus :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aamiin, semoga doanya terkabul yah Kak Diah..
      Aihh, makasih Kakak,, kenapah jadi gagal fokus begitu sih

      Hapus
  2. cinderella part 1 : nyuci, gosok, nyapu? :D

    BalasHapus
  3. selamat ulang tahun 1000 foundation :))

    BalasHapus
  4. itu anak kecil yang pake gamis pink, semangat kali yaa
    sayang gak bisa ikut semaraknya

    BalasHapus
  5. aku coba buka websitenya kak, kekutanan 1000 rupiah sangat bermanfaat kak. coba join ah

    BalasHapus