Nongkrong Asyik Bareng Blog M di Amaliun FoodCourt Medan

6:27 AM

Nongkrong Asyik Bareng Blog M di Amaliun FoodCourt Medan
Blog M berfoto sebelum acara di mulai
Nongkrong Asyik Bareng Blog M, malam itu benar-benar seru abis apalagi didampingi makanan dan minuman serta riang tawa dari semua blogger yang hadir di Amaliun Food Court Medan. Amaliun Food Court Medan beralamat di Jalan Amaliun No.3  di sebelah Hotel Madani-Medan. Amaliun Food Court Medan ini berada di tempat yang strategis, yaitu dekat dengan Swalayan Yuki Simpang Raya dan Mesjid Raya Medan. Untuk transportasi ke tempat ini pun tidak terlalu sulit, ada beragam jenis angkot yang berlalu lalang di daerah ini. Kamu juga bisa memanfaatkan becak-becak motor untuk menuju ke atau dari tempat ini. Bagi para wisatawan yang sedang mengunjungi Istana Maimoon, tapi bingung untuk nongkrong di mana, maka Amaliun Food Court menjadi pilihan yang pas bagi kamu.


Amaliun Food Court Medan berada di bawah manajemen Garuda Hotal Group. Pada Selasa malam tanggal 17 Februari 2015, atas undangan dari Mba Nabila Adzhani selaku Adm Business Development Manager Garuda Hotel Group (GHG), Blog M bisa nongkrong asyik di sana. Agenda nongkrong malam itu adalah perkenalan Komunitas Blogger Kota Medan yaitu Blog M beserta para pengurusnya selain itu gathering blogger-blogger Kota Medan serta temu ramah dengan Mba Nabila dari GHGMedan

Nongkrong Asyik Bareng Blog M di Amaliun FoodCourt Medan
Tampak Depan Amaliun Food Court
Aku memilih Soto Medan dan Avocado’s Juice untuk menu santap malam. Di Amaliun Food Court kamu bakalan bingung untuk memilih mau makan apa. Karena semua jenis makanan tersedia di tempat ini, Soto Medan, Nasi Goreng, Ayam Penyet, Empek-Empek Palembang, Mie Ayam, Sate Kacang, Sate Padang dan lain-lain. Asli untuk memilih menu santap malam saja mikirnya lama, kalau bisa dicobain semua tuh.  Untuk minuman, jangan tanya lagi karena komplit abis, mungkin kecuali minuman beralkohol.

Nongkrong Asyik Bareng Blog M di Amaliun FoodCourt Medan
Menu yang aku pilih
Amaliun Food Court terdiri dari dua bagian ruangan yaitu indoor dan out door. Bagian Indoor terdapat stand-stand makanan dengan beragam menu yang tentunya menggugah selera. Sedangkan bagian outdoor sangat cocok dinikmati di malam hari, apalagi bagi kamu yang mau mengadakan event Nobar karena terdapat slide putih yang terbentang. Selain itu bagi yang mau menyumbangkan suara emasnya bisa ikut meramaikan Amaliun Food Court  dengan berkaraoke di sana.



Nongkrong Asyik Bareng Blog M di Amaliun FoodCourt Medan

Nongkrong Asyik Bareng Blog M di Amaliun FoodCourt Medan
Bagian aoutdoor di samping

Amaliun Food Court terdiri dari dua bagian ruangan yaitu indoor dan out door. Bagian Indoor terdapat stand-stand makanan dengan beragam menu yang tentunya menggugah selera. Sedangkan bagian outdoor sangat cocok dinikmati di malam hari, apalagi bagi kamu yang mau mengadakan event Nobar karena terdapat slide putih yang terbentang. Selain itu bagi yang mau menyumbangkan suara emasnya bisa ikut meramaikan Amaliun Food Court  dengan berkaraoke di sana.

Makanan di Amaliun Food Court tidak terlalu mahal, cocok bagi kantong anak-anak kuliahan. Apalagi bagi mereka para pengusaha muda ataupun karyawan hehee.. Cocok untuk nongkrong bareng teman di akhir pekan. Oh, iya untuk akhir pekan biasanya ada pertunjukan musik dari anak-anak Medan seperti band-band kota Medan.

Bagi kalian yang mau menyelenggarakan event, tenang saja Amaliun Food Court menyediakan Convention Hall di lantai dua, dengan kapasitas kurang lebih 100 orang (kalau tidak salah), selain itu terdapat juga ruang meeting yang tidak terlalu luas, bisa digunakan untuk mini seminar ataupun workshop.

Nongkrong Asyik Bareng Blog M di Amaliun FoodCourt Medan

Mau nongkrong yang Asyik di Kota Medan ? Yah ke Amaliun Food Court aja.



You Might Also Like

12 comments

  1. Kayaknya blogger medan sering banget ya kumpul-kumpul... ngiriiiiiiii.....

    BalasHapus
    Balasan
    1. Lumayan Mba Ayu, bisa kenalan sama pengurus kece Medan, jadi bisa ikut terus kegiatan mereka. Kalau ke Medan, kabarin yah biar aku kenalkan mereka

      Hapus
    2. makanya mbak, gabung ke kami, sebulan sekali bisa lah durian kita,, ya kan kak rin?

      Hapus
  2. mbak rin, potonya kurang besar, biar menggiurkan kalo nengok, eh ada yang ngiri tuh, yok ke medan pindah aja kak ayu

    BalasHapus
    Balasan
    1. Belum beli kaca pembesar, da aku mah apah atuh cuma butiran ketombe aja

      Hapus
    2. Aku hanya bungkus makanan ringan

      Hapus
  3. Orang medan juga ternyata, salam kenal kak.

    BalasHapus
  4. kompak banget ya blogger medan.hehe..
    makin kece deh foto dan tulisan kakak ini..

    BalasHapus
  5. Ngopi bareng temen asyik sambil berbisnis.

    BalasHapus
  6. Mau Tray Makanan untuk ayam penyet, pilih take away Greenpack aja. Terbuat dari kertas food grade dan ramah lingkungan.

    BalasHapus